Resep Lele Masak Rica Rica – Resep lele yang satu ini memang bikin yang menyantapnya ngos ngosan karena rasanya cukup pedas, cocok bagi yang senang dengan masakan pedas.Resep lele rica rica ini cukup mudah, dengan bahan utama lele yang dilumuri garam dan jeruk nipis agar tidak amis baunya yang didiamkan selama 10 menit, selanjutnya resep lele masak rica rica bisa anda baca di bawah ini, selamat mencoba lele masak rica rica:
Bahan bahan lele rica rica :
- 4 ekor lele, bersihkan dan kerat kerat
- 1 sendok teh garam (bahan perendam ikan lele)
- 1/2 sendok makan air jeruk nipis (bahan perendam ikan lele)
- minyak untuk menggoreng lele
Bumbu bumbu lele rica rica :
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk buang tulangnya *) Baca juga: aneka resep kue kue praktis
- 1 batang serai memarkan
- 1 cm lengkuas memarkan
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 200 ml air
- 1 sendok teh garam
- minyak untuk menumis (kira kira 2 sendok teh)
Bahan bumbu yang ditumbuk kasar :
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah keriting
- 4 buah cabai merah besar
- 1 buah tomat merah
- 2 buah cabai rawit merah
- 8 butir bawang merah
Cara membuat lele masak rica rica :
- Langkah pertama yang kita lakukan adalah melumuri ikan lele dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan kira kira 10 menit agar bau amis pada lele berkurang.
- Kita panaskan minyak sembari menungu ikan lele direndam. Setelah panas kemudian goreng ikan lele hingga matang. Gunakan apis edang saat menggoreng lele agar gorengan lele matang sempurna. Angkat dan sisihkan.
- Panaskan minyak untuk menumis kira kira 2 sendok makan teh, kemudian tumis bumbu yang ditumbuk kasar, lengkuas, serai, daun salam dan juga dan jeruk. Tumis hingga semua bumbu mengeluarkan aroma harum.
- Masukkan ikan lele goreng aduk aduk hingga tercampur dengan bumbu.
- Masukkan air merica dan garam. Aduk aduk hingga meresap.
Demikian info resep lele masak rica rica, semoga berguna bagi anda yang sedang mencari resep masakan lele yang pedas.