12 Aneka Resep Kue kering Lidah Kucing

Posted on

Resep Lidah Kucing – Kue lidah kucing sering kita jumpai pada saat hari raya lebaran yang begitu banyak orang menyajikan. Kue lidah kucing sering juga kita jumpai di toko toko yang menjajakan kue kue kering untuk lebaran seperti kue lidah kucing keju, lidah kucing rainbow atau pelangi,kue kering lidah kucing coklat dan lainnya. Berbagai macam aneka kue lidah kucing, begitu banyaknya lidah kucing tetapi pada prinsipnya cara membuatnya juga sama langkah langkahnya.

Berbagai macam resep kue kering lidah kucing, bila anda sudah biasa membuat kue kering lidah kucing yang standart pasti akan bisa membuat kue kering lidah kucing yang beraneka ragam.

Berikut ini beberapa resep cara membuat kue kering lidah kucing, yang bisa anda coba dirumah anda sebelum lebaran sehingga pas lebaran tiba anda sudah siap menyajikan, selamat mencoba:

Daftar Isi

1. Resep Kue kering Lidah Kucing Coklat

kue-kering-lidah-coklat

Bahan Bahan Membuat Kue Lidah Coklat:

  • 200 g margarin
  • 75 g gula tepung
  • 175 g tepung terigu protein rendah
  • 15 g susu bubuk
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh coklat pasta
  • 5 putih telur
  • 1/4 sednok teh garam
  • 75 gram gula tepung
  • 30 g keping almon untuk taburan

Cara Membuat Kue Lidah Coklat :

  1. Kocok margarin 5 menit. Tambahkan gula tepung. Kocok rata.
  2. Masukkan tepung terigu, susu bubuk dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan coklat pasta. Aduk rata.
  3. Kocok putih telur dengan garam sampai setengah mengembang. Tambahk gula tepung sedikit sedikit sambil di kocok sampai mengembang.
  4. Tuang ke campuran tepung terigu sedikit sedikit sambil diaduk rata.
  5. Masukkan dalam kantung plastik segitiga. Semprot di loyang lidah kucing yang dioles margarin. Tabur kepingalmond.
  6. Oven 15 menit dengan api bawah suhu 140 derajat Celcius sampai matang. Untuk 300 gram

 

2. Resep Kue Kering Lidah Kucing Keju 

(Sumber: juwitacc)

Bahan Bahan yang diperlukan :

  • 75 gr butter
  • 150 gr margarin
  • 150 gr gula halus
  • sejumput garam
  • 100 gr putih telur (sekitar 3,5 butir)
  • 200 gr terigu kunci
  • 65 gr maizena
  • 75-90 gr (1/2 blok) keju edam parut >>> aku pakai 100 gr cheddar

Langkah Langkah Cara membuat :

  1. Panaskan oven 140°C. Siapkan loyang lidah kucing atau loyang biasa (yg pendek). Oles dgn margarin agak tebal.
  2. Mixer butter + margarin + gula halus + garam hingga mengembang, ringan & warna pucat.
  3. Masukkan putih telur, teruskan mixer sekitar 10 menit.
  4. Masukkan tepung terigu & keju parut, aduk rata >>> aku masukkan bertahap, bergantian: 1/3 terigu, 1/3 keju selang-seling sampai habis.
  5. Masukkan adonan ke plastik segitiga. Semprotkan ke loyang.
  6. Panggang sekitar 25-30 menit atau hingga matang, kuning kecokelatan >>> di ovenku: 160°C, 35 menit.  ( resep by  juwitacc)

 

3. Resep Kue Lidah Kucing Premium

Bahan bahan yang diperlukan:

  • 138 gr butter (100 gr wisman 38 gr blueband) (full blueband gpp)
  • 100 gr tepung kunci
  • 1/2 sdm susu bubuk
  • 75 gr gula halus
  • 20 gr maizena
  • 60 gr putih telur
  • 1sdt vanilla butter paste

Cara Membuat Kue lidah kucing premium:

  1. Mixer butter dan gula halus hingga mengembang sekitar 8 menit kecepatan tinggi
  2. Masukkan putih telur bertahap mixer kurleb 5 menit lagi
  3. Masukkan tepung maizena susu bubuk secara bertahap yg telah diayak. Mixer kecepatan paling rendah saja hingga rata
  4. Masukkan ke dalam plastik segitiga cetak.
  5. Panaskan oven 150 derajat 10 menit , apabila telah panas. siap oven skitar 20 menit langsung lepaskan dri cetakan lalu dinginkan. Setelah dingin masukkan ke toples tutup rapat

 

4. Resep Kue kering Lidah kucing rainbow

Bahan bahan yang di perlukan dalam membuat Kue lidah kucing Rainbow:

  • 125 gram butter
  • 125 gram margarin
  • 160 gram gula halus
  • 1 sdt vanilla
  • 100 ml putih telur, suhu ruang
  • 200 gram terigu protein sedang
  • 50 gram maizena
  • (pewarna makanan): Aku merah tua, kuning, hijau, biru, ungu

Langkah Langkah Cara membuat Kue Lidah Kucing Rainbow:

  1. Panaskan oven suhu 140-150’C. Siapkan loyang lidah kucing dan oles tipis dengan margarin. Sisihkan.
  2. Campur dan ayak terigu dan maizena. Sisihkan.
  3. Kocok butter, margarin dan gula halus sampai mengembang dan putih. Masukkan vanilla, kocok rata. Masukkan putih telur, kocok rata.
  4. Masukkan campuran terigu dan maizena, kocok rata dengan kecepatan rendah hingga rata dan lembut.
  5. Bagi adonan menjadi 6 bagian sama rata. Warnai masing-masing dengan pewarna makanan. Masukkan ke kantong segitiga (piping bag).
  6. Semprotkan ke loyang, satu cookies 6 warna adonan segaris-segaris. Lakukan sampai adonan habis.
  7. Panggang dalam oven hingga matang dan kering. Angkat dan dinginkan. Simpan segera dalam wadah kedap udara.  (resep by  @dianfaizin17)

 

5.  Resep Cara membuat Kue Lidah Kucing Anggur

Bahan bahan yang diperlukan:

  • 100gr Margarine
  • 65gr Butter
  • 2butir Putih Telur (60gr)
  • 100gr Gula Donat Rasa Anggur
  • 135gr Tepung Segitiga
  • 30gr Maizena
  • Pewarna Makanan Ungu secukupnya

Langkah langkah Cara membuat Kue lidah kucing Anggur:

  1. Campur + ayak Tepung + Maizena.
  2. Mixer Butter + Margarine + Gula Donat Rasa Anggur sampai pucat berongga besar, lalu masukkan adonan putih telur secara bertahap hanya sampai rata saja.
  3. Masukkan adonan tepung, aduk balik dg spatula sampai benar2 rata.
  4. Beri Pewarna Makanan Ungu, lalu ambil 2-3sdm adonan, beri pewarna lagi menjadi lebih tua.
  5. Masukkan dlm plastik segitiga, masukkan ddlm kulkas bawah minim 2 jam. Ini penting agar adonan lebih set tdk meleber banyak.
  6. Panaskan oven 150-160C, olesi loyang dg margarine tipis2, lalu semprot membuat motif anggur (lihat foto), lalu panggang 20-25 menit.

 

6. Resep Kue Kering Lidah Kucing Taro 

By : @veronicadhani

Bahan Bahan A :

  • 160 gr butter
  • 100 gr tepung protein rendah
  • 35 gr maizena
  • 30 gr susu bubuk
  • 1 sdt pasta vanilla
  • 1/2 – 1sdt taro bubuk
  • 1 tetes pewarna ungu

Bahan Bahan B :

  • 120 ml putih telur
  • 50 gr gula halus

Topping :
Keju parut secukupnya

Cara membuat Kue Lidah Kucing Taro:

  1. Kocok butter sampai lembut, tambahkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, pasta vanilla dan taro bubuk, kocok rata. Sisihkan.
  2. Kocok putih telur sampai mengembang. Masukkan gula halus secara bertahap sambil tetap dikocok. Kocok sampai soft peak.
  3. Tuang putih telur ke adonan tepung secara bertahap, aduk sampai rata dan halus.
  4. Masukkan ke dalam piping bag, gunting ujungnya, lalu cetak di loyang lidah kucing yang sudah dioles margarin. Tabur parutan keju.
  5. Oven dengan suhu 150’C sampai matang kira-kira 40 menitan ( sesuaikan oven masing-masing ).
  6. Angkat, dinginkan lalu masukkan ke dalam wadah kedap udara.   ( resep by  @veronicadhani )

 

7. Resep Lidah Kucing Greentea

Bahan-bahan lidah kucing Greentea:

  • 125gr margarin mix (palmia royal)
  • 70gr gula halus
  • 50ml putih telur
  • 100gr tepung protein sedang
  • 30gr maizena
  • 5gr bubuk matcha/greentea
  • 1/2sdt pasta greentea
  • Almond slice secukupnya

Cara membuat kue Lidah Kucing Greentea:

  1. Ayak jadi satu tepung,maizena dan bubuk matcha
  2. Mixer margarin mix, gula halus hingga gula larut sekitar 2 menit speed rendah
  3. Masukkan putih telur disusul pasta greentea mixer lagi selama 2 menit
  4. Terakhir masukkan campuran tepung, mixer sampai semua tercampur rata
  5. Masukkan dalam plastik segitiga, lalu spuitkan dalam loyang yang sudah di oles tipis margarin beri almond
  6.  Panggang dengan suhu 150-160°C selama 15menit.   ( Resep by @magdalenadwisinta )

 

 

8. Resep Kue Kering Lidah Kucing Mocca

Bahan bahan yang di perlukan:

  • 125 gr butter
  • 125 gr margarin
  • 160 gr gula halus
  • 1 sdt vanilla
  • 100 ml putih telur
  • 200 gr terigu protein sedang
  • 50 gr maizena
  • 1 sdt pasta mocca

 

Cara membuat kue lidah kucing Moca:

  1. Kocok butter, mentega dan gula halus hingga menembang. Masukan vanilla, kocok rata. Masukan putih telur, kocok rata.
  2. Masukan tepung terigu dan maizena yang sudah diayak, kocok dengan kecepatan rendah.
  3. Bagi dua adonan, tambahkan pasta mocca ke satu bagian adonan. Masukan adonan ke plastik segitiga.
  4. Semprotkan adonan di loyang. Panggang selama 25-30 menit dengan suhu 160°c.

 

9. Resep cara membuat Kue Kering Lidah Kucing Choco – Vanila

Bahan bahan yang di perlukan :

Bahan adonan rasa vanilla :

  • 125 gr terigu serbaguna (segitiga biru)
  • 20 gr maizena
  • 100 gr putih telur
  • 125 gr butter (anchor)
  • 100 gr gula bubuk
  • 1 sdt essence vanila
  • Sejumput garam
    .

Bahan adonan rasa coklat :

  • 110 gr terigu serbaguna
  • 2 sdm coklat bubuk
  • 20 gr maizena
  • 100 gr putih telur
  • 125 gr butter
  • 100 gr gula bubuk
  • Sejumput garam
    .

Cara membuat :

  1.  Kocok butter dan gula menggunakan mixer kecepatan rendah atau dengan whisk hingga memucat. Kurleb 2-3 menit kalo pakai mixer.
  2. Masukkan terigu + maizena (dan bubuk coklat utk yg adonan coklat) sambil diayak. Aduk rata. Saya pakai mixer kecepatan rendah.
  3. Masukkan putih telur. Aduk hingga rata saja. Lalu tambahkan vanilla dan garam. Aduk rata.
  4. Masukkan masing2 adonan ke plastik segitiga.
  5. Gunting ujung plastik. Jangan terlalu kecil atau terlalu besar. Kalo punya spuit bisa juga gunakan spuit di ujung dalam plastik sebelum memasukkan adonan ya tentunya…
  6.  Semprotkan adonan ke loyang yg sudah dioles butter tipis2, bisa yang vanilla dulu atau yg coklat dulu sesuai selera.
  7.  Panggang dengan suhu 150C kurleb 10-12 menit hingga pinggiran yang bagian vanilla terlihat mulai kecoklatan. (Sebelumnya oven dipanaskan dulu ya)
  8. Setelah matang, katetong langsung dilepaskan dari cetakannya.
  9. Biarkan hingga dingin sempurna lalu masukkan ke wadah kedap udara.

 

10.Resep Kue Lidah Kucing Ombre

Bahan bahan yang diperlukan:

  • 125gr butter
  • 125gr margarin
  • 140gr gula halus (aslinya 160gr)
  • 1sdt ekstrak vanilla
  • 100ml putih telur suhu ruang
  • 200gr terigu protein sedang
  • 50gr maizena
  • Pasta strawberry (bisa diganti pewarna makanan)

 

Cara membuat kue lidah kucing ombre:

  1. Panaskan oven 140-150°C, oles tipis loyang dengan margarin
  2. Campur dan ayak terigu dan maizena, sisihkan
  3. Kocok butter, margarin dan gula halus sampai mengembang putih, masukkan vanilla, kocok rata, lalu masukkan putih telur kocok rata
  4. Masukkan campuran tepung, kocok rata dengan speed rendah hingga rata dan lembut.
  5. Bagi adonan sama rata menjadi 5 (bisa lebih tergantung layer warna yg diinginkan). Beri pasta/pewarna dengan konsentrasi berbeda dari warna bold – light, masukkan adonan ke pipping bag.
  6. Spuit adonan ke dalam loyang, mulai dari warna bold hingga light. Panggang sampai matang. Dinginkan sebentar lalu simpan di wadah kedap udara.  (Resep By @riridlaridla )

 

11. Resep Kue kering Lidah Kucing Pandan 

Bahan bahan yang diperlukan:

  • 125 gr butter
  • 125 gr margarin
  • 160 gr gula halus
  • 1 sdt vanilla
  • 100 ml putih telor, suhu ruang
  • 200 gr terigu protein sedang
  • 50 gr maizena
  • Pewarna food grade: pasta pandan

Cara membuat:

  1. Panaskan oven suhu 140-150 dercel. Siapkan loyang lidah kucing dengan dioles margarin tipis2. Sisihkan
  2. Campur dan ayak terigu dan maizena. Sisihkan
  3. Kocok butter, margarin dan gula halus sampai mengembang dan putih. Masukkan vanilla, kocok rata. Masukkan putih telor kocok rata
  4. Masukkan campuran terigu dan maizena, kocok rata dengan kecepatan rendah hingg rata dan lembut
  5. Bagi adonan menjadi 4 bagian sama rata. Beri pasta pandan dengan jumlah tetesan berbeda utk msg2 bagian (untuk mendapatkan tingkatan warna yang berbeda). Masukkan ke plastik segitiga
  6. Semprotkan ke loyang, satu cookies 4 warna segaris2. Lakukan sampe adonan habis
  7. Panggang dalam oven hingga matang dan kering. Angkat dan dinginkan. Simpan dalam wadah kedap udara. (Resep by: @rickeindriani_ordinarykitchen )

 

12. Cheese Red Velvet Lidah Kucing 

Bahan bahan yang diperlukan:

  • 125 gram butter + 125 gram margarin (saya pakai anchor blend 250gr)
  • 160 gram gula halus
  • 1 sdt vanilla essence
  • 100 ml putih telur, suhu ruang
  • 200 gram terigu protein sedang
  • 50 gram maizena
  • 1 sdt red velvet pasta

Cara membuatnya:

  1. Panaskan oven suhu 140-150’C. Siapkan loyang lidah kucing dan oles tipis dengan margarin. Sisihkan.
  2. Campur dan ayak terigu dan maizena. Sisihkan.
  3. Kocok butter, margarin dan gula halus sampai mengembang dan putih. Masukkan vanilla, kocok rata. Masukkan putih telur, kocok rata.
  4. Masukkan campuran terigu dan maizena, kocok rata dengan kecepatan rendah hingga rata dan lembut. Masukkan bubuk dan essence greentea. Aduk dengam spatula atau mixer dengan kecepatan rendah hanya supaya tercampur rata.
  5. Masukkan ke kantong segitiga (piping bag).
  6. Semprotkan ke loyang.
  7. Panggang dalam oven hingga matang dan kering. Angkat dan dinginkan. Simpan segera dalam wadah kedap udara. ( Resep by @rickeindriani_ordinarykitchen)