Resep Soto Singkong Khas Probolinggo
Resep Soto Singkong Khas Probolinggo – Soto singkong merupakan soto khas dari probolinggo jawa timur. Meskipung namanya soto singkong bukan berarti bahan utamanya singkong. Soto Singkong sama seperti soto lainya dari daerah lain bahan bahannya cuma kalau soto singkong yang merupakan masakan tradisional khas probolinggo ini ditambah dengan taburan keripik yang terbuat dari singkong diatas soto tersebut. Tentunya lezat rasanya.
Mari mencoba resep soto khas dari probolinggi jawa timur ini di dapur anda:
Bahan soto singkong probolinggo :
- 1 ekor ayam kampung, dipotong menjadi 4 bagian
- 1 3/4 sdt gula
- 5 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 5 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 2 lembar daun salam
- 2 cm jahe, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 batang serai, memarkan
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 2.000 ml air
Bumbu yang dihaluskan :
- 5 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 1/2 sdt ketumbar
- 3 butir kemiri, sangrai
Bahan Pelengkap :
- 100 gram soun, rendam
- 300 gram singkong, iris tipis lalu goreng
- 100 gram tauge, diseduh
- 2 butir telur, potong-potong
- 5 siung bawang putih, iris halus lalu goreng
- 2 tangkai seledri, iris halus
- Sambal cabai rawit dari 15 cabai rawit merah, rebus dan haluskan
- 5 buah kerupuk udang, goreng lalu haluskan
Cara Membuat soto singkong probolinggo :
- Pertama rebus ayam dengan daun jeruk, salam, jahe, lengkuas dan serai sampai mendidih.
- Lalu panaskan minyak dan tumis bumbu hingga berbau harum.
- Masukkan bumbu ke dalam kaldu, Tambahkan, gula pasir, garam dan merica. Aduk hingga rata. Angkat ayam lalu goereng dan suwir-suwir.
- Terakhir ambil mangkuk saji, tata soun, tauge. Tambahkan singkong, telur ayamdan suwiran ayam. Tuang kuah. Taburi dengan seledri, bawang putih goreng dan kerupuk udang bubuk.
- Sajikan soto dengan nasi putih hangat dan sambal.
Demikian informasi resep masakan khas Probolinggo yaitu Resep Soto Singkong Khas Probolinggo, semoga berguna bagi anda. Jika Anda menyukai artikel Resep Soto Singkong Khas Probolinggo dan ingin berbagi resep masakan ini dengan lainnya , silahkan like dan share lewat Facebook atau twitter atau gplus atau lainnya seperti tombol di bawah ini. Anda Bisa Juga Mencoba Resep masakan Jawa timur Lainnya di Aneka Resep masakan Jawa timur