Resep Sambal Buncis Pete Udang – Anda ingin membuat masakan dari udang,berikut ini kami sajikan resep sambal buncis pete udang yang mudah dan bahan bahannya mudah didapat. Sambal buncis pete udang ini memnggunakan bahan utama yaitu udang, buncis dan pete dengan dicampur bahan bahan lainnya yang membuat rasanya enak.
Mari mencoba resep sambal buncis pete udang dirumah anda
Bahan bahan yang diperlukan Sambal Buncis Pete Udang :
- 200 gr udang kupas buang kepala dan kulitnya
- 100gr buncis potong2
- 2 papan pete kupas
Bumbu bumbu dan diulek halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 butir kemiri
- 1 sendok teh terasi
- 8 biji cabe merah keriting
- 8 biji cabe rawit merah
- Garam gula penyedap jamur secukupnya
- 1 sendok makan air asem larutkan dgn airnya lalu buang ampasnya
Cara memasak Sambal Buncis Pete Udang :
- Langkah pertama tumis sampai wangi bumbu yg diulek halus..
- Masukkan udang..tumis sebentar lalu masukkan buncis kemudian tumis udang sampai berubah warna
- Masukkan pete .. tumis sebentar.. masukkan garam gula penyedap jamur dan air asem.. test rasa rasanya harus : asem manis pedas yaa..
- Siap dihidangkan dan Selamat mencoba. (resep by @eunice_euston)
Demikian informasi tentang resep Sambal Buncis Pete Udang, semoga bisa anda coba di rumah untuk keluarga anda.
Anda bisa juga mencoba resep resep masakan yang lainnya seperti Resep Udang Tepung gendut , Resep Tempura Udang , Resep udang berbalut telor asin , Resep Tumis Udang Cumi