Resep Kue Sawut Singkong Enak manis dan Sederhana
Resep Kue Sawut Singkong – Singkong merupakan bahan makanan atau kue yang bisa diolah menjadi berbagai macam kue dan tentunya hasilnya enak sekali. Salah satu kue hasil olahan bahan singkong yaitu kue sawut. Diantara anda tentunya belum mengenal kue sawut singkong, kue sawut singkong ini
merupakan kue tradisional terbuat dari singkong yang di parut kasar dengan di padu dengan bahan lain yaitu daun pandan, gula merah dan lainnya serta ditambahkan parutan kelapa diatasnya. Meskipun kue sawut dibuat dari bahan sederhana namun rasa nya bisa melebihi dari kue modern saat ini.
Kali ini kami sajikan resep kue sawut singkong yang enak dan manis dari gula merah ditambah dengan aroma daun pandang. Kue sawut cara membuatnya sangat mudah dan bahan bahannya pun mudah didapat, selamat mencoba kue sawut di rumah anda
Bahan-bahan kue sawut singkong enak dan sederhana :
- 1 kilogram singkong pilih yang putih dan tidak pahit
- 100 gram gula merah disisir halus
- 1/2 sendok teh vanili
- 1 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandang dipotong
- 100 gram parutan kelapa memanjang
Cara membuat kue sawut singkong sederhana enak dan sederhana :
- Kupas singkong kemudian cuci sampai bersih lalu diserut kasar sampai habis, campur dengan gula, garam dan vanilin sampai rata.
- Masukkan pada loyang beri taburan diatasnya parutan kelapa dan irisan daun pandan kemudian kukus sampai matang.
- Angkat dan sajikan kue sawut singkong ini selagi masih hangat supaya tambah nikmat. Kue sawut singkong siap di hidangkan.
Demikian informasi Resep Kue Sawut Singkong Enak dan Sederhana yang bisa anda buat dirumah anda buat keluarga anda tercinta, bisa dihidangkan waktu sarapan pagi , dikala liat televisi atau bisa untuk takjil untuk berbuka puasa. Semoga info ini bisa memberikan gambaran cara membuat kue sawut singkong dan bahan bahan nya dirumah anda. Anda pun bisa berkreasi ataupun menambah bahan bahan lain sesuai selera anda sehingga rasa kue sawut singkong makin tambah enak dan lezat. Selamat mencoba.
Perlu dicoba untuk membuat sendiri kue sawut singkong dirumah, terimakasih